Amelia Nanda Sari, SH tengah usai pelantikan |
Lampung Selatan, datalampung.com - Amelia Nanda Sari, SH resmi memimpin Badan Pengurus Cabang (BPC) Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Lampung Selatan periode 2020-2025.
Pelantikan BPC PHRI Lampung Selatan dilakukan di Hotel Grand Elty Kelianda, Lamsel. Acara itu juga dihadiri oleh Staf Ahli Bupati Bidang Ekonomi Pembangunan (Ekobang) dan Kemasyarakatan Burhanuddin serta Kepala Dinas Pariwisata Lamsel Rini Ariasih.
Amelia Nanda Sari sendiri menggantikan ketua BPC PHRI Lamsel sebelumnya yakni Farurrozi.
Kedepan, dia akan mendorong para pengusaha restoran dan hotel di Lampung Selatan untuk mencari solusi bersama pemerintah setempat untuk membuat income restoran dan hotel di kabupaten khagom mufakat kembali bergeliat.
"kita juga akan berkoordinasi dengan dinas pariwisata untuk meningkatkan marketing atau promosi kita," kata Amel yang juga merupakan anggota DPRD Lamsel itu.
Setelah terpilih, dia berharap bisa memberikan warna bagi pengusaha restoran dan hotel di Lamsel.
"Terobosan baru dan wadah teman-teman pengusaha hotel dan restoran untuk bisa menyampaikan aspirasinya dan menghubungkan langsung kepada pemerintah Lamsel, demi mendapat solusi terbaik," pungkasnya.