Ketua Bawaslu Lamsel Hendra Fauzi |
Kalianda, datalampung.com - Pendaftaran calon Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) se-Lampung Selagan resmi dibuka hari ini, oleh Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Lampung Selatan.
Ketua Bawaslu Lamsel, Hendra Fauzi menerangkan pendaftaran bisa dilakukan secara online di Lamsel.bawaslu.go.id dan menyerahkan berkas langsung ke kantor Bawaslu Lamsel di Jl. Stadion Jati Rukun Way Lubuk Kecamatan Kalianda (depan Gor Way Handak).
"Penerimaan dan pengembalian berkas pendaftaran kita mulai hari ini tanggal 27 November hingga 03 Desember 2019 mendatang," ujar Fauzi, (27/11/19).
Sementara tahapan berikutnya setelah pengumuman pendaftaran dan penerimaan berkas, dijelaskan akan dilakukan penelitian kelengkapan berkas 27 November - 04 Desember 2019.
Berikutnya, akan dilakukan pengumuman perpanjangan waktu pendaftara pada 05 Desember. Selelah itu penerimaan berkas pendaftaran di masa perpanjangan waktu pendaftaran dari 06 sampai dengan 10 Desember 2019 (5 hari)
"Hingga hati ini baru ada 23 orang yang menyerahkan berkas pendaftaran di kantor Bawaslu Lamsel," terang Fauzi.
Berikut tahapan lengkap pembentukan Panwas Kecamatan Tahun 2019 :